Memberi Dimensi Pada Sebuah Foto

Satu hal yang sering dihadapi oleh seorang pengguna kamera digital "ecek ecek" adalah kualitas gambar, warna, fokus, dan cahaya yang kurang optimum. Meskipun pengambilan gambar sudah dilakukan dengan angle dan komposisi yang menarik, akan tetapi kekurangan-kekurangan itu menjadikan foto yang berhasil ditangkap menjadi datar dan tak berdimensi. Salah satu cara untuk memperbaiki kualitas gambar yang dihasilkan adalah dengan membeli kamera SLR yang lebih mumpuni, akan tetapi itu hanya bisa dilakukan oleh orang yang memang memiliki kelebihan uang dan memiliki waktu yang cukup untuk mengulangi lagi pengambilan gambar. Lantas bagaimana jika gambar itu sudah diambil tetapi kesannya terlalu datar, jawabannya biar photoshop yang berbicara :).

Perhatikan foto di bawah ini, gambar ini saya ambil ketika mengunjungi bali pada tahun 2007 dengan menggunkan kamera pocket biasa, saking biasanya, gambarnyapun biasa biasa saja.



Dengan menggunakan beberapa filter pad photoshop, mengubah leveling image dan warna, menambahkan pencahayaan, dan menambahkan efek burn dan dodge pada image (just trial and error), maka foto tersebut bisa berubah menjadi seperti ini, tampak lebih hidup dan lebih berdimensi.



Editing foto diatas memang masih terlalu kasar, over exposure terjadi dibeberapa tempat. Akan tetapi, maksud saya adalah, bagi para pengguna kamera pocket biasa, jangan kecewa dengan foto yang sudah diperoleh, jangan buang dulu foto yang tampaknya tak berdimensi, karena setiap foto memiliki sejarahnya masing-masing ketika foto itu kita ambil. Masih ada cara untuk memperbaiki foto tersebut. Dan yang tak kalah pentingnya, jangan sampai kita seperti yang di umpamakan dalam sebuah peribahasa "Buruk muka cermin dibelah," kita membuang foto diri kita karena melihat muka kita yang jelek di foto itu :)).

Karena setiap foto mengandung sebuah sejarah.

0 comments:

Copyright © 2008 - My Lo(v/n)ely Journey - is proudly powered by Blogger
Smashing Magazine - Design Disease - Blog and Web - Dilectio Blogger Template